Arc Sasuke Retsuden, Boruto 284: DNA Dinosaurus, Sasuke Harus Berhati-hati

- Selasa, 14 Maret 2023 | 11:03 WIB
Arc Sasuke Retsuden, Boruto 284: DNA Dinosaurus, Sasuke Harus Berhati-hati
Arc Sasuke Retsuden, Boruto 284: DNA Dinosaurus, Sasuke Harus Berhati-hati

RuanganInfo.com - Pada Boruto 284 di Arc Sasuke Retsuden, berkat Sakura, Sasuke berhasil menyelinap masuk ke dalam ruang bawah tanah milik Zansul.

Sesampainya di sana, Sasuke dikejutkan dengan bunyi kepakan sayap yang setelah diperiksa bersumber dari ayam yang dikumpulkan di sebuah ruangan.

Selain ayam, disana terdapat fosil-fosil yang ditemukan oleh para tahanan dan sebuah altar yang mencurigakan.

Baca Juga: Mengenal Nishi, Ninja yang Posenya Dibilang Mirip Itachi di Boruto

Melihat semua itu, Sasuke menyimpulkan alasan masih adanya Naga Buas atau Dinosaurus di Redaku karena ada seseorang yang menggunakan Edo Tensei di Negeri tersebut.

Edo Tensei sendiri memerlukan DNA target serta tumbal untuk membangkitkan mereka yang sudah mati.

Meno dibangkitkan dengan DNA yang diambil dari fosil serta memakai media ayam sebagai tumbal.

Namun, Meno tidak memiliki segel yang biasanya ditanamkan di kepala.

Sasuke meyakini mereka bergerak atas perintah Zansul dan berencana untuk menulis ulang segelnya secara paksa.

Sasuke membiarkan Meno mengigit lengan kanannya untuk mengalirkan chakra langsung ke dalam membran mukosa di lidah Meno.

Sasuke akhirnya berhasil meng-Genjutsu ulang Meno dan membuatnya jinak.

Di akhir episode, telihat Zansul bersama dengan seorang tahanan misterius sedang membangkitkan seekor Dinosaurus.

Apakah cerita Sasuke Retsuden masih terus berlanjut?***

Editor: Soni Somantri

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X