• Senin, 25 September 2023

Bleach: Kenapa Ichibe Tidak Ada di Gotei 13 Generasi Pertama? Ini Alasannya

- Jumat, 18 November 2022 | 18:35 WIB
Ichibe adalah salah satu jiwa yang menginjakkan kakinya pertama kali di Soul Society
Ichibe adalah salah satu jiwa yang menginjakkan kakinya pertama kali di Soul Society

 

RuanganInfo.com - Ichibe merupakan salah satu Royal Guard yang bertugas melindungi Soul King dalam cerita Bleach, tetapi sejak kapan Ichibe ada?

Diketahui Ichibe lahir sejak sebelum masa terbentukan Tiga Dunia, Ichibe adalah salah satu jiwa yang muncul bersama dengan Raja Roh, dia sudah mempunyai kekuatan sejak dulu, namun jauh dibawah orang yang nantinya akan jadi Raja Roh.

Singkat cerita Ichibe akhirnya menetap di Soul Society dan kemudian muncul para Shinigami yang bertugas menjaga Soul Society.

Baca Juga: Bleach: Tiga Syarat Untuk Menjadi Seorang Kapten Shinigami Di Gotei 13

Bisa dikatakan Ichibe adalah salah satu jiwa yang menginjakkan kakinya pertama kali di Soul Society dan terus ada hingga saat ini.

Sepertinya masih pada kebingungan kenapa Ichibe tidak ada di Gotei 13 Generasi pertama.

Jika merujuk pada Struktur dibawah, jelas Royal Secret Service (Ozokutokumu) atau yang lebih dikenal Zerobantai atau Royal Guard adalah dua organisasi yang berbeda, sama halnya dengan Onmitsukidou, Kido Corp dan Gotei.

Kemungkinan memang Zerobantai sudah terbentuk jauh sebelum Gotei 13 ada karena tugas utamanya adalah menjaga keberadaan Soul King yang sudah ada sejak 3 dunia terbentuk.

Sudah pasti Ichibe dan Nimaiya adalah anggota Royal Guard sebelum Gotei 13 terbentuk dan sisanya adalah mantan Kapten Gotei 13 yang diangkat menjadi Royal Guard.

Jadi, itulah mengapa tidak ada anggota Royal Guard atau Zerobantai dalam jajaran Gotei Generasi Pertama.

Ichibe dan Nimaiya sudah jadi Royal Guard sebelum Gotei terbentuk.

Sisanya, Tenjirou, Shuutara dan Kirio bukan anggota Gotei 13 Generasi Pertama, atau mungkin jadi Wakil Kapten pada saat itu.

Halaman:

Editor: Soni Somantri

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X