RuanganInfo.com - Berikut sinopsis sinetron Kesetiaan Janji Cinta episode 63 hari ini Selasa, 23 Mei 2023 Meira tidak mau kehilangan Farhan.
Kesetiaan Janji Cinta dibintangi oleh artis papan atas seperti Bunga Zainal (Meira), Adly Fayruz (Farhan) dan Panji Saputra (Arya).
Pada episode Kesetiaan Janji Cinta sebelumnya Meira diculik oleh orang suruhan Lisa, Farhan menolong Meira hingga akhirnya mereka jatuh ke jurang.
Baca Juga: Sinopsis Kesetiaan Janji Cinta Episode 62 Hari Ini, 21 Mei 2023: Apakah Meira dan Farhan Selamat?
Hingga larut keduanya belum ditemukan, pihak kepolisian berhenti mencari karena hujan dan hari telah malam, namun Lanny tetap ingin melakukan pencarian.
Nah, di episode 63 malam ini Alhamdulillah ternyata Farhan dan Meira selamat dari kecelakaan tersebut.
Keduanya terdampar di hutan pinggiran sungai, kini keduanya belum bisa keluar dari hutan, karena kaki Farhan sakit saat tertimpa ban mobil.
Meira kini seolah membuka hati untuk Farhan, Farhan mengatakan jika dirinya tidak mau kehilangan Meira.
Begitupun Meira dia juga tidak mau kehilangan Farhan, namun saat Farhan bertanya apakah kini Meira mencintainya, Meira menjawab dengan senyuman.
Apakah nanti Meira akan menjawab "Iya" untuk pertanyaan dari Farhan?
Farhan dan Meira mencoba berjalan hingga akhirnya di menemukan sungai, namun Meira terpeleset hingga jatuh ke sungai, Meira ternyata tidak bisa berenang, dia hampir tenggelam, sedangkan Farhan dia tidak bisa menolong Meira karena kakinya sakit.
Meira mencoba meminta tolong, Farhan pun mencoba berteriak.
Disamping itu Lanny dan Sigit berusaha mencari Meira dan Farhan, keduanya menelusuri hutan. Akankah Lanny dan Sigit mendengar permintaan tolong dari Farhan?
Artikel Terkait
Sinopsis Kesetiaan Janji Cinta Episode 61 Hari ini, 20 Mei 2023: Apakah Meira Juga Menyukai Farhan?
Sinopsis Film Hello Ghost Yang Viral di TikTok, Sukses Buat Penonton Menangis!
Sinopsis 'Sosok Ketiga' Tayang 22 Juni 2023, Kisah Mistis Antara Istri Sah vs Pelakor
Bocoran Sinopsis Bidadari Surgamu Episode 72 Hari ini, 23 Mei 2023: Sakinah Bersyukur Mempunyai Suami Baik
Bocoran Sinopsis Bidadari Surgamu Episode 72 Hari ini, 23 Mei 2023: Namira Bongkar Perasaan Andrew Pada Angel