Tepat Hari Ini! 6 Juni 1984 Game Tetris Pertama Kali Diciptakan Oleh Alexey Pajinop, Yuk Bernostalgia

- Senin, 6 Juni 2022 | 11:06 WIB
 6 Juni 1984 Game Tetris Pertama Kali Diciptakan Oleh Alexey Pajinop
6 Juni 1984 Game Tetris Pertama Kali Diciptakan Oleh Alexey Pajinop

RuanganInfo.com - Pada hari ini tepat pada tanggal 6 Juni 1984 yang lalu, Game Tetris telah dirilis untuk pertama kali.

Game Tetris sendiri diciptakan oleh seorang Insinyur bernama Alexey Pajitnov yang merupakan kebangsaan Rusia.

Alexey Pajinov terinspirasi menciptakan game tetris dari permainab puzzle yang di sebut "Pentominoes" ketika pada saat ia bekerja di Pusat Komputer Dorodnicyn, Akademi Sains Uni Soviet, Moskow.

Baca Juga: Kenapa Sih Anak Kecil Suka Game Free Fire? Ini Alasannya

Pentominoes sendiri merupakan sebuah permainan yang terdiri dari lima balok kayu yang sama dan dirangkai dalam sebuah kotak.

Alexey Pajitnov punya alasan menamai game tersebut dengan "Tetris", yaitu merupakan nama gabungan dari "tetra" (bahasa Yunani dari angka empat) dan "tenis" (olahraga favorit Pajitnov).

Adapun penamaan "empat" sendiri tak lepas dari tiap keping pada gane Tetris itu sendiri yang terdiri dari empat buah bidang persegi.

Pada mulanya program itu dirancang untuk komputer Rusia saja, yaitu Elektronika 60. Komputer itu belum memiliki gambar yang berarti Pajitnov harus menggunakan huruf untuk membuat bagian-bagian balok cikal bakal Tetris.

Kemudian ia mengumpulkan cara bagaimana untuk memanipulasi potongan-potongan balok agar bisa diputar balik dan dikontrol di layar.

Alexey Pajitnov pada saat itu memerlukan sekitar tiga minggu untuk membuat permainan itu agar bisa dikontrol pada layar.

Pada Saat itu, kepingan puzzle Tetris belum memiliki warna dan game tersebut masih tanpa suara.

Adapun debut dari game Tetris adalah ketika mereka membranding game Tetris di Consumer Electronics Show, yaitu sebuah pameran perangkat elektonik di Las Vegas pada tahun 1988. Itulah titik balik bagaimana game ini sampai mendunia.

Setelah dari situ, perusahaan Henk, Bullet-Proof Software merilis Tetris pada perangkat PC dan NES di Jepang.

 

Halaman:

Editor: Soni Somantri

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Kisah Menarik Vale Hero Mobile Legends Part 4

Kamis, 23 Februari 2023 | 14:25 WIB

Kisah Menarik Vale Hero Mobile Legends Part 3

Senin, 20 Februari 2023 | 15:45 WIB

Kisah Menarik Terizla Hero Mobile Legends Part 4

Sabtu, 18 Februari 2023 | 11:20 WIB

Kisah Menarik Vale Hero Mobile Legends Part 2

Rabu, 15 Februari 2023 | 07:10 WIB

Kisah Menarik Terizla Hero Mobile Legends Part 3

Sabtu, 11 Februari 2023 | 10:47 WIB

Kisah Menarik Terizla Hero Mobile Legends Part 2

Jumat, 10 Februari 2023 | 13:10 WIB

Kisah Menarik Terizla, Hero Mobile Legends Part 1

Selasa, 7 Februari 2023 | 16:15 WIB

Kisah Menarik Fredrinn Hero Mobile Legends Part 5

Rabu, 1 Februari 2023 | 15:20 WIB

Kisah Menarik Fredrinn Hero Mobile Legends, Part 4

Selasa, 31 Januari 2023 | 20:56 WIB

Kisah Menarik Fredrinn Hero Mobile Legends Part 3

Senin, 30 Januari 2023 | 19:40 WIB

Kisah Menarik Fredrinn Hero Mobile Legends, Part 2

Senin, 30 Januari 2023 | 12:10 WIB
X